Jakarta : Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia menggelar pertemuan Temu Mitra dihadiri oleh Anggota Komisi VII DPR RI Dr. Eric Hermawan, M.T., M.M. dan stakeholder diantara lain dari Kementerian/Lembaga dan Swasta pada Selasa 3 Desember 2024.
Kegiatan ini bertujuan untuk membangun hubungan yang lebih baik antara LPP RRI dan pemangku kepentingan dalam bidang yang saling keterkaitan sesuai dengan tema kegiatan tersebut yakni _"trust and collaboration_".
. Direktur Layanan dan Pengembangan Usaha LPP RRI Yonas Markus Tuhuleruw menyebutkan, pertemuan ini, diharapkan terbentuk kolaborasi yang lebih baik karena RRI ini tersebar diseluruh penjuru Indonesia maka dari itu diharapkan untuk para mitra-mitra RRI untuk bisa menjalin Kerjasama diberbagai sektor bidang dengan memanfaatkan RRI yang ada disetiap daerah.
"kami ucapkan terimakasih kepada mitra Kementerian, Lembaga maupun pihak Swasta. Mari terus kita bangun kolaborasi dan Kerjasama ini, kita bangun Indonesia bersama-sama, kami mengajak sahabat semua untuk saatnya mendekatkan diri dengan rri bicara di rri dan melakukannya bersama-sama rri" ucapnya.
RRI terus melakukan beragam adaptasi terhadap perkembangan teknologi sehingga inilah yang membuat RRI tetap ada dan bertahan sampai sekarang selama 79 tahun, dan untuk saat ini RRI memiliki 69 Satuan Kerja dengan kekuatan ini dengan para mitra bisa mengangkat berbagai macam kegiatan pada masing-masing Kota dan Kabupaten.