Survey Pelayanan
Informasi Publik

Search

PPID RRI

Rakor LPU LPP RRI 2024 mengangkat Tema “Cepat Tepat Mantap dan Berdampak”

Fiqi Bayu Anugrah
26 Oct, 2024

Belitung - Rapat Koordinasi Layanan dan Pengembangan Usaha RRI Seluruh Indonesia Tahun 2024 mengangkat Tema “Cepat Tepat Mantap dan Berdampak” berlangsung pada tanggal 25 hingga 27 oktober 2024 Di Hotel BW Suite Belitung.

Direktur Utama RRI, I. Hendrasmo instruksikan agar para Punggawa LPU terlibat secara langsung dan menjadi yang terdepan untuk sukseskan Revitalisasi Brand dan Penguatan RRI di era Multiplatform . Hal itu disampaikan Dirut RRI saat membuka Rapat Koordinasi Layanan dan Pengembangan Usaha RRI Seluruh Indonesia yang berlangsung pada tanggal 25-27 oktober 2024 di belitung. Menurutnya, para pegawai yang bertugas di bidang  Layanan dan Pengembangan Usaha mempunyai peran strategis dalam penguatan brand RRI di era Multiplatform, peningkatan pemasukan keuangan LPP RRI, untuk itu dirinya berharap agar para pegawai untuk meningkatkan skill/kemampuan untuk dapat mempercepat tujuan yaitu Kemajuan RRI. 

Pada Kesempatan yang sama, Ketua Dewas LPP RRI, Anwar Mujahid Adhy Trisnanto mengingatkan agar para “Pejuang PNBP” di seluruh Indonesia terus dapat meningkatkan performanya, dengan cara Cepat Tepat Mantap dan Berdampak. 

Tampak hadir dalam Rapat Koordinasi LPU Se-Indonesia diantaranya ; Anggota Dewan Pengawas M. Kusnaeni, Direktur SDM dan Umum, Dedi Suparman, Direktur Teknologi dan Media Baru Muhamad Sujai, Direktur Keuangan, Muhammad Fauzan, Direktur Program dan Produksi Mistam, serta beberapa Kasatker yakni : Kepala RRI Ranai  Kepala RRI Purwokerto  Kapuspem Kepala RRI Singaraja  Kepala RRI Pekanbaru Kepala RRI Lhokseumawe Kepala RRI Bandar Lampung  Kepala RRI FAK FAK  Kepala RRI Sungailiat  Kepala RRI Manokwari  Kepala RRI Serui  Kepala RRI Manado  Kepala RRI Banda Aceh

Sementara Itu Direktur Layanan dan Pengembangan Usaha, Yonas Markus Tuhuleruw menjelaskan bahwa Rapat Koordinasi LPU Tahun 2024 ini, diikuti oleh 69 Satker RRI yang tersebar di seluruh Indonesia sebagai peserta. Menurutnya Penyelenggaraan Rakor LPU ini dianggap sangat penting, Untuk itu dirinya berharap agar peserta Rakor LPU nantinya bisa secara Cepat Tepat Mantap dan Berdampak sesuai dengan Tema yang diambil dan dalam rapat-rapat komisi dapat menghasilkan butir rekomendasi yaitu berupa program kerja yang realistis, efektif dan efesien.

"nformasi yang diterima masyarakat haruslah cepat, tepat, mantap dan berdampak. Sehingga dampak yang diterima masyarakat akan berdampak pula pada peran dan fungsi RRI dalam upaya meningkatkan pendapatan PNBP bagi negara melalui LPP RRI".Tegasnya.

juga menghadirkan narasumber diantaranya : Mohamad Kusnaeni (Anggota Dewan Pengawas RRI),Janoe Arijanto (Dentsu), Margaretha Putri (Tenaga Ahli Direktur Utama), Annisa Diana (Nielsen),