Survey Pelayanan
Informasi Publik

Search

PPID RRI

Akselerasi Pengembangan dan Penguatan RRI Multiplatform

Hasanudin
12 Jul, 2023

Direktur Utama LPP RRI, I. Hendrasmo menginstruksikan kepada seluruh angkasawan RRI untuk terus meningkatkan kompetensi, memegang teguh komitmen dan memelihara kekompakkan. Hal itu disampaikan Dirut RRI, Hendrasmo, saat Rapat Kerja LPP RRI, Strategy Plan & Workshop Tahun 2023, yang berlangsung 10-14 Juli 2023 di Hotel Harris Vertu Harmoni Jakarta. Menurutnya, melalui kerja Cermat, Cerdas dan Cepat maka akan terjadi akselerasi Pengembangan dan Penguatan RRI Multiplatform.

Pada kesempatan itu Direktur Utama RRI, Hendrasmo mengungkapkan bahwa RRI Multiplatform sebuah keniscayaan melihat kondisi saat ini perilaku audience mengalami perubahan, juga kebiasaan masyarakat mendengarkan radio, menonton televisi, membaca koran, mengakses portal berita dan media sosial maupun penggunaan internet pada umumnya. Untuk itu Dirut meminta kepada seluruh Kasatker RRI Se Nusantara untuk bersama sama mengkomunikasikan arah perubahan : RRI Multiplatform kepada seluruh stakeholder.

Dirut RRI mengingatkan kepada para Kasatker agar fokus dalam menjalankan 3 program yakni :

Dalam rangka meningkatkan kualitas konten dan SDM di lingkungan LPP RRI serta evaluasi pemenuhan ekspektasi kinerja Kasatker: Memproduksi minimal tiga program UMKM per minggu, Bertanggung jawab dalam penerapan Buku Gaya KBRN, Mendorong adanya akselerasi pengembangan kapasitas atau peningkatan kompetensi SDM secara kreatif di masing-masing Satker

Kesepakatan bersama antara Pemerintah Provinsi/Pemkab/Pemkot dan Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia tentang kerja sama penyediaan kanal sosialisasi program, penyediaan materi berita online, dan peluang kerja sama peningkatan kapasitas SDM.

Dalam rangka mengoptimalisasikan penggunaan aplikasi RRI PlayGo, bersama ini diinstruksikan kepada Kepala Satuan Kerja RRI di seluruh Indonesia untuk mempromosikan aplikasi RRI PlayGo, dengan cara: Meminta kepada penyiar di seluruh programa RRI setempat untuk mempromosikan aplikasi RRI PlayGo secara adlibs dan spot promo, serta Meminta kepada seluruh karyawan RRI untuk mempromosikan aplikasi RRI PlayGo di akun medsos masing-masing.