SAMBUTAN DIREKTUR UTAMAPADA ACARA PENGAMBILAN SUMPAH/JANJI PEGAWAI NEGERI SIPIL FORMASI UMUM DAN PENGANGKATAN PERTAMA DALAM JABATAN FUNGSIONAL DI LINGKUNGAN LEMBAGA PENYIARAN PUBLIK RADIO REPUBLIK INDONESIA
AUDITORIUM YUSUF RONODIPURO, 1 MARET 2023
ASSALAMUALAIKUM WR. WB.SELAMAT PAGI, SHALOOM, OM SWASTIASTU, NAMO BUDAYASALAM KEBAJIKAN, SALAM SEJAHTERA BAGI KITA SEMUA
YANG SAYA HORMATI KETUA DAN ANGGOTA DEWAN PENGAWAS LPP RRI DEWAN DIREKSI LPP RRI KASATKER LPP RRI WILAYAH JAKARTA PARA ROHANIWAN PARA SAKSI (KEPALA SATUAN PENGAWASAN INTERN DAN KEPALA RRI JAKARTA) ADIK-ADIK PNS FORMASI UMUM YANG BARU SAJA DIAMBIL SUMPAH PUJI SYUKUR MARILAH KITA PANJATKAN KE HADIRAT ALLAH SWT, TUHAN YANG MAHA PENGASIH, ATAS RAHMAT, HIDAYAH DAN KARUNIA-NYA, SEHINGGA DALAM KESEMPATAN YANG BAIK INI KITA DAPAT DIPERTEMUKAN DALAM KONDISI SEHAT WAL’AFIAT.
MENGAWALI SAMBUTAN INI, SAYA UCAPKAN SELAMAT KEPADA 503 (LIMA RATUS TIGA) CPNS LPP RRI FORMASI UMUM YANG TELAH SAH 100% MENJADI PNS TMT 1 MARET 2023.
MOMENTUM INI TENTU MENJADI KEBAHAGIAAN DAN KEBANGGAAN TERSENDIRI KARENA BERSAMAAN DENGAN DIANGKATNYA ADIK-ADIK SEBAGAI PNS AKAN BERDAMPAK SELARAS JUGA PADA PENINGKATAN KESEJAHTERAAN, KEPEGAWAIAN DAN KARIER.
NAMUN DEMIKIAN HARUS DIPAHAMI BAHWA PNS DITUNTUT UNTUK MAMPU MELAKSANAKAN AMANAH SEBAGAI APARATUR NEGARA, APARATUR PEMERINTAHAN DAN ABDI MASYARAKAT.
SEBUAH KONDISI YANG TENTU SAJA MEMBERIKAN KONSEKUENSI LOGIS BAGI PNS, UNTUK BERKOMITMEN DALAM MENGHINDARI SEGALA LARANGAN DAN MENINGKATKAN KEDISIPLINAN DALAM BUDAYA KERJA SEBAGAI SALAH SATU BENTUK KEWAJIBAN, SEKALIGUS MELAKSANAKAN AMANAT PERATURAN PEMERINTAH NOMOR 94 TAHUN 2021 TENTANG DISIPLIN PEGAWAI NEGERI SIPIL.
FUNGSI PERAN SEBAGAI PNS SANGAT MULIA KALAU KITA BENAR-BENAR MELAKSANAKAN DENGAN NIAT YANG IKHLAS, PENUH PENGABDIAN SERTA RASA TANGGUNG JAWAB KEPADA NEGARA DAN BANGSA SERTA MASYARAKAT, UTAMANYA TANGGUNG JAWAB KEPADA TUHAN YANG MAHA KUASA.
JADILAH ABDI NEGARA DAN ABDI MASYARAKAT, YANG SELALU SIAP SEDIA MELAYANI MASYARAKAT DENGAN SEPENUH HATI BUKAN MALAH DILAYANI.PENGAMBILAN SUMPAH/JANJI PNS YANG TELAH DILAKSANAKAN TADI, DIMAKNAI SEBAGAI KESEDIAAN UNTUK MENGIKATKAN DIRI SEBAGAI APARATUR PEMERINTAH, ABDI NEGARA DAN ABDI MASYARAKAT DALAM MEWUJUDKAN CORE VALUES ASN BERAKHLAK (BERORIENTASI PADA PELAYANAN, AKUNTABEL, KOMPETEN, HARMONIS, LOYAL, ADAPTIF, DAN KOLABORATIF) DI LINGKUNGAN LEMBAGA PENYIARAN PUBLIK RADIO REPUBLIK INDONESIA.
HADIRIN YANG BERBAHAGIA,
PADA HARI INI SELAIN TELAH DILAKSANAKAN PENGAMBILAN SUMPAH/JANJI SEBAGAI PNS, SEKALIGUS JUGA TELAH DILAKUKAN PENGANGKATAN UNTUK CPNS FORMASI JABATAN FUNGSIONAL (DARI JUMLAH 503 ADA SEBANYAK 58) TADI BERSAMAAN TELAH DIANGKAT SEBAGAI PEJABAT FUNGSIONAL DI LINGKUNGAN LPP RRI.
SAYA BERHARAP KEPADA PARA PEJABAT FUNGSIONAL YANG TELAH DIANGKAT DAN DIAMBIL SUMPAHNYA, MAMPU MENGHADAPI TANTANGAN, JUGA MAMPU MELAKSANAKAN TUGAS SESUAI KEAHLIAN, KETRAMPILAN, MANDIRI DAN PROFESSIONAL SERTA BEKERJA SEPENUH HATI, DISIPLIN DAN MEMAHAMI SUBSTANSI PEKERJAANNYA SESUAI DENGAN PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN.
PERUBAHAN MENUJU BIROKRASI DINAMIS TENTU TIDAK BISA DIRAIH DENGAN CARA LAMA. DIPERLUKAN PERUBAHAN FUNDAMENTAL PADA POLA PIKIR DAN SIKAP MENTAL ASN YANG TADINYA HIERARKIS MENJADI LEBIH LINCAH DAN INOVATIF. KEMENTERIAN KOMINFO MEMBUTUHKAN ENERGI-ENERGI POSITIF UNTUK MELAKUKAN LOMPATAN (PEMBANGUNAN) KE DEPAN.OLEH KARENA ITU, SAYA BERHARAP, KEPADA SELURUH PNS DI LINGKUNGAN LPP RRI KHUSUSNYA YANG BARU DIANGKAT MENJADI PNS UNTUK DAPAT MENJALANKAN FUNGSI DAN PERANNYA SECARA PROFESIONAL, BERTANGGUNGJAWAB SERTA DAPAT MENINGKATKAN KAPASITAS DAN KUALITAS KINERJA YANG NANTINYA AKAN BERIMPLIKASI POSITIP DAN LANGSUNG TERHADAP PENINGKATAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK KEPADA MASYARAKAT.BEKERJALAH DENGAN MENGGALI POTENSI DIRI MASING-MASING SESUAI DENGAN BIDANG PEKERJAAN DAN JADILAH PIONEER BAGI TERSELENGGARANYA BIROKRASI YANG SEHAT DAN PEMERINTAHAN YANG BAIK.SEKALI LAGI KAMI MENGUCAPKAN SELAMAT ATAS PENGAMBILAN SUMPAH/JANJI PNS SERTA PENGANGKATAN DALAM JABATAN FUNGSIONAL, SELAMAT BEKERJA, SEMOGA TUHAN YANG MAHA ESA MEMBERIKAN KEMUDAHAN, KEKUATAN DAN KELANCARAN DALAM UPAYA KITA MELAKSANAKAN TUGAS DAN PENGABDIAN KEPADA BANGSA DAN NEGARA.
WASSALAMUALAIKUM WR. WB.